Sebanyak 36 Mahasiswa IPB University Ikuti Pertukaran Mahasiswa Merdeka ke 11 Perguruan Tinggi di Indonesia

Sebanyak 36 Mahasiswa IPB University Ikuti Pertukaran Mahasiswa Merdeka ke 11 Perguruan Tinggi di Indonesia

Sebanyak 36 Mahasiswa IPB University Ikuti Pertukaran Mahasiswa Merdeka ke 11 Perguruan Tinggi di Indonesia
Berita

Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan, Prof Deni Noviana melepas 36 mahasiswa IPB University untuk mengikuti program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) 4 Outbound yang merupakan salah satu program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Mahasiswa tersebut mengikuti program PMM di 11 Perguruan Tinggi di Indonesia. Acara pelepasan dilaksanakan di Gedung Student Innopreneurship Center, Kampus IPB Dramaga, Senin, 22/1.

“Selamat atas prestasi yang diraih, kalian menjadi yang beruntung karena program ini merupakan program yang kompetitif, program yang paling besar mobilisasinya. Puluhan ribu mahasiswa se-Indonesia bertukar untuk menggali ilmu dan pengalaman di perguruan tinggi lain selama satu semester,” ungkap Prof Deni.

Lanjut Prof Deni, kegiatan PMM Outbound ini menjadi suatu program yang luar biasa, dan merupakan terobosan besar sehingga tembok-tembok perguruan tinggi dapat didobrak melalui program ini.

Prof Deni berpesan agar para mahasiswa yang sudah terpilih pada program PMM agar terus mengukir prestasi baik untuk diri sendiri, program studi, departemen, fakultas dan kampus IPB University. “Kalian sudah membawa nama IPB University, jadi saya berharap kalian bisa menunjukkan attitude baik juga mampu beradaptasi dengan baik. Ada baiknya kalian juga membuat catatan aktivitas yang dilakukan,” tuturnya.

Koordinator PMM 4 IPB University, Dr Utami Dyah Syafitri melaporkan terkait proses pelaksanaan program PMM tersebut. “Mahasiswa yang mendaftar PMM 4 berjumlah 164 mahasiswa, akan tetapi yang lolos ada 36 mahasiswa, terdiri dari 4 mahasiswa dari program sarjana dan 32 mahasiswa vokasi,” ungkap Direktur Administrasi Pendidikan IPB University ini.

Lanjutnya, saat ini ada 11 universitas tujuan studi mahasiswa IPB University, yaitu Institut Sains dan Bisnis Bali, Politeknik Negeri Bali, Politeknik Negeri Batam, Politeknik Negeri Manado, Politeknik Negeri Medan, Politeknik Negeri Pontianak, Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh, Universitas Andalas, Universitas Haluoleo, Universitas Internasional Batam, Universitas Mataram, Universitas Pendidikan Muhammadiyah Sorong, Universitas Sumatera Utara dan Universitas Syiah Kuala.

“Kalian adalah pemberani, berani korbankan zona nyaman selama kuliah di IPB University. Kalian saat ini ditugaskan untuk menjaga nama baik IPB University. Selamat jalan, selamat menempuh pendidikan,” tutup Dr Utami. (dh/Lp)