Pelantikan Pejabat di Lingkungan IPB

Pelantikan Pejabat di Lingkungan IPB

pelantikan-pejabat-di-lingkungan-ipb-news1
Berita

Institut Pertanian Bogor (IPB) kembali melantik pejabat di lingkungannya, Senin (10/4), di Lobby  Gedung Andi Hakim Nasoetion, Kampus IPB Dramaga, Bogor. Proses penetapan pejabat ini mengacu kepada ketentuan-ketentuan yang berlaku dan melalui proses yang dinilai sangat baik karena meliputi pertimbangan yang komprehensif. Penetapan pejabat IPB mengacu pada aspek-aspek kompetensi, dedikasi, loyalitas, mampu bekerjasama secara sinergis dengan pimpinan IPB serta pengalaman dan track record selama ini.

Rektor IPB, Prof. Dr. Herry Suhardiyanto mengucapkan  selamat dan sukses kepada yang dilantik  atas prestasi yang telah dicapai dan dedikasi yang diberikan kepada IPB selama ini, serta mampu meningkatkan kinerja dan selalu memberikan pelayanan prima, mampu membangun IPB menjadi institusi yang unggul dengan terus-menerus melakukan perbaikan dan mengembangkan kepemimpinan yang melayani (servant leadership).

Lebih lanjut rektor menjelaskan, dalam roadmap tahunan, pada tahun 2017 yang akan datang adalah Tahun Pengarusutamaan Pertanian. Tahun 2017 akan menentukan peran IPB sebagai penggerak prima pengarusutamaan pertanian dalam pembangunan di Indonesia. Hal ini dapat dilaksanakan dengan mengoptimalkan modal dasar yang telah menjadi keunggulan IPB yaitu berupa inovasi, sumberdaya manusia terdidik yang unggul, substansi keilmuan yang relevan, dan kajian akademik unggul di bidang pertanian dalam arti luas.

Ada beberapa agenda yang harus dituntaskan yaitu perumusan arsitektur akademik, akreditasi institusi, akreditasi program studi, evaluasi program studi, pemantapan Sekolah Bisnis dan pembentukan Sekolah Vokasi, integrasi Basis Data dan Sistem Informasi, penerapan sistem manajemen kinerja, pengembangan sistem imbal jasa, pengadaan peralatan laboratorium pendidikan maupun penelitian dan penerapan Green Transportation

Rektor mengharapkan kepada yang dilantik agar sungguh-sungguh untuk melaksanakan tugas dan fungsi penyelenggaraan manajemen unit, membina hubungan dan kerjasama yang baik antara sesama staf, atasan, bawahan, dan dengan mitra kerja. Selain itu juga agar mengembangkan budaya kerja yang lebih mandiri, kreatif, bertanggungjawab dan berdedikasi tinggi, sehingga IPB menjadi lebih maju lagi.

Ia menegaskan semua yang dilantik harus mempunyai sikap kepemimpinan yang mengutamakan keteladanan, kemampuan memotivasi dan mendorong mengembangkan leadership, serta pola komunikasi dan personal approach yang baik dalam menyelesaikan setiap persoalan yang dihadapi untuk memastikan bahwa semua aktivitas dan layanan unit dapat berjalan dengan baik dalam suasana yang kondusif. (Awl)

Daftar Pejabat dilantik di Lingkungan IPB

No.

Nama

Ditugaskan dalam Jabatan

1

Prof. Dr. Ir. Noer Azam Achsani, MS

Dekan Sekolah Bisnis

2

Prof. Dr. Ing. Ir. Suprihatin

Ketua Departemen Teknologi Industri Pertanian Fakultas Teknologi Pertanian

3

Dr. Ir. Yohanes Aris Purwanto M.Sc

Sekretaris Departemen Teknik Mesin dan Biosistem Fakultas Teknologi Pertanian

4

Dr. Titi Candra Sunarti M.Si

Sekretaris Departemen Teknologi Industri Pertanian Fakultas Teknologi Pertanian

5

Dr. Chusnul Arif, S.TP, M.Si

Sekretaris Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan Fakultas Teknologi Pertanian

6

Prof. Dr. Nahrowi M.Sc

Sekretaris Program Magister Sekolah Pascasarjana

7

Dr. Sofyan Sjaf, SPt, M.Si

Kepala Pusat Studi Pembangunan Pertanian dan Pedesaan (PSP3)

8

Prof.Dr.Ir. Pudji Mulyono M.Si

Kepala Perpustakaan

9

Dr. Ir. Suwarto M.Si

Kepala Unit Layanan Pengadaan Barang/Jasa

10

Taufik Hidayat SE

Kepala Tata Usaha Departemen Ilmu Produksi Teknologi Peternakan