Capaian Fema IPB dalam Dies Natalis ke-11

Capaian Fema IPB dalam Dies Natalis ke-11

Dies-Fema
Berita
 Berbagai konsep dan pemikiran terkait ekologi manusia yang berasal dari dalam negeri dan manca negara yang meliputi kemiskinan, kelaparan, pangan, perubahan iklim, air dan lingkungan dibahas dalam “Human Ecologi Conference”, Selasa (2/8). Kegiatan yang bertempat di IPB International Convention Center (IICC) Bogor ini digelar dalam rangka Dies Natalis Fakultas Ekologi Manusia (Fema) Institut Pertanian Bogor (IPB).
 
Dekan Fema IPB Dr. Arif Satria menyampaikan sejak tahun 2005 Fema IPB tumbuh sebagai institusi yang concern terhadap isu-isu terkait ekologi manusia juga terkait masalah-masalah lingkungan. Dikatakannya, sejak Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) mengumumkan 17 capaian Sustainable Development Goals (SDGs) pada tahun 2012, Fema IPB turut memberikan usulan aturan main pemerintah, sektor swasta dan sektor publik untuk mencapai beberapa tujuan SDGs ini. Dalam beberapa tujuan untuk capaian SDGs ini meliputi cakupan yang luas mulai dari pemenuhan kebutuhan nutrisi dan bebas dari kemiskinan, manajemen lingkungan, pemberdayaan keluarga dan kesetaraan gender.
 
“Fema IPB ingin menjadi bagian dalam menawarkan solusi dari masalah-masalah yang dihadapi berbagai negara, untuk itulah digelar acara Human Ecologi Conference ini. Selain itu, dalam Dies Natalis Fema IPB ini juga akan dimulai kerjasama antara Fema dengan negara-negara di Asia untuk memformulasi ide pengembangan sains terkait ekologi manusia,” ujar Dr Arif.
 
Hadir pembicara diantaranya Laily Pain dari Universitas Putera Malaysia, Dr. Raden G Piadoza dari University of The Philippine Los Banos, dan Prof. Emeritus Hyun Ryul Park dari School of Chemical Engineering and Material Science, Chung Ang University, Korea. Acara dibuka oleh Wakil Rektor bidang Akademik dan Kemahasiswaan IPB, Prof.Dr. Yonny Koesmaryono.(dh)