Duta Institut Batch 5 Siap Mengabdi untuk IPB University

Duta Institut Batch 5 Siap Mengabdi untuk IPB University

duta-institut-batch-5-siap-mengabdi-untuk-ipb-university-news
Berita

Sebagai ujung tombak promosi institusi, Duta Institut (DI) perlu dibekali dengan berbagai pengetahuan dan memiliki keahlian yang mumpuni untuk menyebarluaskan informasi mengenai IPB University ke masyarakat luas. Para duta yang merupakan mahasiswa berprestasi terpilih ini telah menjalani seleksi ketat mulai dari level fakultas hingga tingkat IPB University. Sebelum siap untuk bertugas dan mengabdi, para duta mendapatkan pembekalan komprehensif mulai dari penguasaan informasi tentang IPB University, public speaking, personal branding, kiat-kiat promosi, bagaimana mengelola media sosial  hingga bagaimana merawat penampilan.  Pembekalan dilaksanakan di Kampus Dramaga dan Saung Dolken, (5-9/8).

“IPB University memiliki segudang prestasi dan inovasi yang luar biasa. IPB University telah dinobatkan sebagai kampus inovasi sejak 2008 hingga saat ini. Kehadiran para Duta Institut akan membantu mempromosikan inovasi-inovasi tersebut ke masyarakat luas,” ungkap Sekretaris Institut, Dr. Aceng Hidayat.

Dr Aceng menekankan bahwa para duta ini harus memahami kondisi IPB University saat ini yang memerlukan branding. Ia menambahkan para mahasiswa khususnya duta IPB University memiliki peran strategis untuk membawa nama baik IPB University ke kancah publik. Duta Institut adalah wajah IPB University. Menurutnya, karena urgensi inilah para duta perlu memiliki tiga hal antara lain pengetahuan tentang IPB University, kemampuan komunikasi verbal dan non-verbal, keramahan serta kepribadian yang baik.

Selain materi dari para pimpinan unit kerja terkait di lingkungan IPB University, para duta juga mendapat materi dan praktik yang kekinian dari para profesional yang ahli di bidangnya antara lain Personal Branding dari Amalia E Maulana (konsultan branding), Public Speaking dari Haikal Saputra (MC professional), Social Media Management dari Maya Rahma (Influencer) dan materi Etika Penampilan dari Dwi Graha (Wakil I Abang Jakarta Selatan 2018).

Untuk menunjang kesempurnaan dalam bertugas, para duta juga mendapatkan materi dengan praktik lengkap di beauty dan grooming class yang diisi oleh MUA Professional dari Transcorp. Demi menegakkan disiplin dalam bertugas, 22 orang duta ini juga ditempa dengan pelatihan mental oleh resimen mahasiswa melalui kegiatan safari malam.

“Para Duta IPB University diharapkan dapat menyiapkan diri sesuai dengan kompetensi yang dibutuhkan, seperti karakter yang kuat, wawasan yang luas mengenai IPB University dan inovasi yang dihasilkan IPB University, yang biasanya akan menjadi bahan pembicaraan dengan publik manakala melayani kunjungan dan pameran pendidikan,” sebut Kepala Biro Komunikasi, Yatri Indah Kusumastuti.

Ia juga berharap para duta IPB University angkatan ke-5 dapat memperoleh manfaat dari proses belajar satu minggu penuh yang dapat diimplementasikan dalam tugas-tugas kesehariannya sebagai duta IPB University. (FI/Zul)