BEM FPIK IPB Gelar Sekolah Akselerasi

BEM FPIK IPB Gelar Sekolah Akselerasi

bem-fpik-ipb-gelar-sekolah-akselerasi-news
Berita

Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Institut Pertanian Bogor ( BEM FPIK IPB) menggelar acara bertajuk "Sekolah Akselerasi" yang dilaksanakan untuk pertama kalinya di Ruang Diskusi FPIK, Kampus IPB Dramaga, Minggu (8/4).

Sekolah Akselerasi ini merupakan suatu rangkaian program kerja dari Departemen Pengembangan Sumberdaya Mahasiswa (PSDM) BEM FPIK 2018 yang bertujuan untuk menggembangkan potensi mahasiswa FPIK di bidang kepemimpinan, penulisan karya ilmiah, pengetahuan dan strategi sukses untuk mempersiapan dunia pasca kampus.

"Ini adalah rangkaian acara dari beberapa kegiatan berupa pelatihan kepemimpinan,   pelatihan kepenulisan karya ilmiah, seminar pasca kampus, pelatihan TOEFL dan nantinya ada juga First Step to Mapres," jelas Adi Nugroho, Ketua PSDM BEM FPIK 2018.

Pelatihan Kepemimpinan dipilih menjadi program pembuka dalam rangkaian Sekolah Akselerasi ini yang bertujuan meningkatkan soft skill dan hard skill mahasiswa FPIK IPB. Pelatihan Kepemimpinan bertujuan mempersiapkan intelektualitas muda yang matang, memiliki jiwa kepemimpinan dalam mengolah organisasi dan mampu menciptakan karakter kepemimpinan yang tidak monoton. 

"Sesi acara dalam pelatihan kepemimpinan ini berupa pemaparan materi dari narasumber mengenai pentingnya mengasah jiwa kepemimpinan bagi generasi muda di era milenial ini," pungkas Adi.

Dalam pelatihan ini hadir M. Sigit Susanto (Presiden Mahasiswa KM IPB Periode 2012 – 2013) dan Qudsyi Ainul Fawaid (Presiden Mahasiswa KM IPB Periode 2017-2018).

"Materi pertama diisi oleh Kak Sigit yang membahas bagaimana cara mengelola organisasi yang baik, cara meningkatkan personal branding, dan tantangan pemuda milenial ke depan dalam meningkatkan kapasitas dirinya," jelas Adi.

"Materi Kedua diisi materi oleh Kak Qudsyi yang membahas mengenai permasalahan apa saja di organisasi serta bagaimana menyeimbangkan antara organisasi, akademik dan prestasi. Sesi ini menggunakan metode Focus Group Discussion yang mana peserta sangat interaktif, " tambahnya.

Di akhir acara Adi menyampaikan harapannya mengenai Sekolah Akselerasi ini.  "Harapan kita untuk output dari Sekolah Akselerasi ini yaitu dapat membentuk karakter dan identitas diri sehingga meningkatkan kualitas mahasiswa FPIK IPB.  (ff/ris)