PSIM SPs Dukung IPB World Class University

PSIM SPs Dukung IPB World Class University

PSIM-SPs
Berita
Dalam rangka mendukung visi Institut Pertanian Bogor (IPB) menjadi World Class University (WCU), Program Studi Ilmu Manajemen (PSIM) Sekolah Pascasarjana (SPs) IPB yang berada di bawah pengelolaan Departemen Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Manajemen (FEM) IPB secara rutin mengadakan guest lecture,  baik pembicara berskala nasional maupun internasional. Kegiatan tersebut bertujuan untuk menambah kualitas pembelajaran yang berwawasan internasional, khususnya bagi mahasiswa.
  
Pada tanggal 11 Mei, PSIM SPs IPB bekerjasama dengan Direktorat Riset dan Inovasi (DRI) IPB kembali mengadakan kegiatan international guest lecture, yang bertempat di Gedung Kuliah B1, Kampus IPB Dramaga Bogor. Pada kesempatan kali ini diundang seorang pakar internasional di bidang sustainability governance dari Copenhagen Business School, Denmark, Prof. Stefano Ponte yang memaparkan  “Governing Sustainability in a World of Global Value Chain” dengan dipandu oleh moderator, Dr.rer.pol. Heti Mulyati.
  
Saat ini, sustainability merupakan mainstream ekonomi global setelah adanya momentum di Paris dan Sustainable Development Goals. Prof. Ponte memaparkan topik yang sangat menarik ini berdasarkan hasil penelitiannya  tentang rantai nilai global berbagai produk pertanian di negara-negara berkembang selama kurang lebih 15 tahun. Kerjasama dan kepentingan berbagai multi-stakeholders dalam rantai nilai global memerlukan instrumen orkestra berupa tata kelola berbasis pada agenda keberlanjutan.
  
Kegiatan ini dihadiri oleh mahasiswa baik pasca sarjana maupun sarjana, serta para dosen di lingkungan IPB dari FEM dan Fateta. Tampak hadir Prof. Dr. Iskandar Z. Siregar, Direktur DRI IPB. Para peserta sangat antusias dengan adanya berbagai pertanyaan yang sedang hangat tentang sustainability, keamanan pangan, standar kualitas, dan sertifikasi pada produk-produk pertanian yang memasuki rantai nilai global.
 
Ketua PSIM, Dr. Jono M. Munandar mengatakan, PSIM IPB sangat mendukung terciptanya proses pendidikan dan kerjasama berwawasan internasional sehingga kegiatan International Guest Lecture seperti ini sangat penting bagi mahasiswa dan juga dosen. Pengelola baru PSIM bertekad untuk melaksanakan guest lecture series sebagai agenda rutin tiga bulanan untuk memberikan sharing knowledge khususnya di bidang manajemen strategi, pemasaran, produksi/operasi, keuangan, sumberdaya manusia, dan rantai pasok.  Pada pelaksanaannya, pakar yang diundang tidak hanya berasal dari kalangan akademisi, tetapi juga peneliti maupun praktisi yang merupakan ahli dalam bidang manajemen bertaraf nasional dan internasional.
  
Pada tahun lalu PSIM mengundang pakar dari University of Hannover, Germany dan Purdue University, US. Sekitar sebulan sebelumnya, PSIM mengundang pembicara dari National Institute of Oceanography and Fiseheries, Mesir.***
  
Kontak : Stevia Septiani (08111178819 / steviaipb@gmail.com)