Dosen ITK IPB University Gandeng Asarasi Kenalkan Ekosistem Laut ke Anak Muda Perpustakaan Cinta Baca Bogor

Dosen ITK IPB University Gandeng Asarasi Kenalkan Ekosistem Laut ke Anak Muda Perpustakaan Cinta Baca Bogor

Berita

Pemahaman tentang ekosistem laut menjadi kunci utama dalam mewujudkan pembangunan berkelanjutan. Untuk itu, dua orang dosen IPB University melaksanakan kegiatan edukasi terbuka kepada anak-anak muda di Perpustakaan Cinta Baca (PCB), Kota Bogor bersama dengan Asa Konservasi (Asarasi).

Kedua dosen IPB University tersebut adalah Dr Meutia Samira Ismet dan Ir Endang Sunarwati Srimariana, MSi dari Departemen Ilmu dan Teknologi Kelautan (ITK), Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK). Edukasi yang dilakukannya itu merupakan bagian dari program Pengabdian Pada Masyarakat (PPM).

“Melalui cerita, kami menyampaikan pesan tentang kepedulian terhadap ekosistem laut. Ini adalah langkah yang kami ambil untuk menanamkan rasa cinta yang mendalam terhadap laut kita,” ungkap Dr Meutia.

Kegiatan ini dilakukan dengan memilih anak-anak usia dini hingga remaja sebagai target sasaran edukasi. Tujuannya untuk meningkatkan rasa ingin tahu serta rasa kepedulian anak-anak muda terhadap lingkungan laut dan pesisir Indonesia. 

Sebagai salah satu yayasan nirlaba yang bergerak di bidang pemberdayaan literasi masyarakat, PCB telah lama mengupayakan kegiatan dalam meningkatkan minat baca dan pendidikan di Indonesia. Yayasan ini memiliki beberapa perpustakaan swadaya yang tersebar di seluruh Indonesia, termasuk di Kota Bogor. 

Elif Ivana Hendastari selaku Founder Asarasi dalam sambutannya menerangkan, “Ini adalah kegiatan kedua Asarasi bersama PCB. Saya berharap dapat terus berkolaborasi dalam pendidikan nonformal untuk anak, khususnya mengenai konservasi dan alam. Hal ini menjadi penting karena anak merupakan generasi penerus yang nantinya akan mewarisi serta menjaga alam kita ini.”

Pemaparan materi dilakukan secara interaktif dengan menggunakan alat bantu berupa spesimen-spesimen biota asli dan pasir pantai yang sudah dikeringkan dari Divisi Hidrobiologi Departemen ITK IPB University. Anak-anak secara antusias memperhatikan materi dan spesimen-spesimen yang diperlihatkan.

Selanjutnya, diadakan Aktivitas Interaktif dengan permainan serta kegiatan membuat biota laut menggunakan kertas origami. Kegiatan interaktif melibatkan lima kelompok anak, yang dibagi berdasarkan usia. Masing-masing mereka didampingi seorang mentor dari volunteer Asarasi.

Anak-anak dibimbing untuk mengidentifikasi stiker biota dan memperkirakan habitat biota tersebut dengan menempelkannya di poster sesuai dengan apa yang mereka pahami. 

Dengan mengenalkan ekosistem laut secara visual dan sensori, hal itu dirasakan sangat mendukung imajinasi dan memotivasi anak-anak dalam mencari tahu dan berdiskusi terkait keragaman biota maupun fenomena laut di Indonesia. 

Pihak PCB menyatakan sangat senang dengan diadakannya kegiatan ini. Hal itu karena sejalan dengan visi dan misi PCB, yaitu meningkatkan literasi di kalangan masyarakat umum. Kegiatan tersebut juga relevan dengan program rutin PCB, yakni Storytelling dan Crafting. 

“Semoga lebih banyak kegiatan serupa yang dilakukan oleh institusi pendidikan seperti IPB University dalam mengenalkan beragam aspek pengetahuan dengan cara yang interaktif kepada anak-anak. Karena, pada pundak merekalah pembangunan Indonesia yang berkelanjutan nantinya akan diserahkan,” ujar Ka Yos, anggota tim PCB Bogor. (QAK/RAT/Rz)