“Jika Kita Menghancurkan Lingkungan, Lingkungan Akan Menghancurkan Kita”
Seminar Himakova: Green Entrepreneurship 2010
Green Entrepreneurship atau berwirausaha berawasan lingkungan membuka cara pandang baru di dalam melihat hutan, bukan hanya sekedar menebang dan menjual, tapi kita bisa melihat peluang lain di dalam hutan yang menjadi sumber panghasilan tanpa merusak lingkungan.
Begitu dipaparkan oleh Ketua Panitia, Gita Oktarina, ketika menyambut kegiatan: Green Entrepreneurship 2010, dengan tema "Motivasi Wirausaha Berwawasan Lingkungan yang Berbasis Konservasi Lingkungan (29/3) Auditorium Fahutan Kampus IPB, Dramaga, Bogor. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Konservasi Sumberdaya Hutan dan Ekowisata (Himakova) Fakultas Kehutanan Institut Pertanian Bogor (IPB).
"Kita dan lingkungan adalah dua hal yang tidak dapat dipisahkan. Jangan sampai kita menghancurkan lingkungan karena dengan seperti itu lingkungan akan menghancurkan kita," ujarnya.
Terkait dengan bidang kewirausahaan di IPB, Pembina Himakova yang merangkap sebagai Pembina Biro Kewirausahaan di Fahutan, Siti Badriah mengatakan, Biro Kewirausahaan yang baru berdiri dua tahun ini mewajibkan seluruh mahasiswanya untuk mengikuti kuliah kewirausahaan.
"Sejak di Tingkat Persiapan Bersama (TPB) mahasiswa IPB sudah diwajibkan mengikuti kuliah kewirausahaan agar mereka memiliki jiwa entrepreneur. Melihat hal ini muncul ide dari departemen kami, bagaimana jika jiwa wirausaha ini didasari oleh adanya jiwa entrepreneur yang cinta lingkungan," ujarnya dalam menymabut kegiatan tersebut.
Menurutnya, apapun kegiatan usaha entrepreneur harus didasari oleh aktivitas yang positif terhadap lingkungan, sehingga dapat mengurangi dampak negative terhadap lingkungan tersebut.
IPB Kampus Konservasi
Kegiatan Green Entrepreneurship 2010 ini adalah salah satu rangkaian kegiatan IPB sebagai kampus konservasi yang digelar oleh Himakova, mengingat pada 22 Mei 2010 ditetapkan sebagai hari Biodiversity Nasional.
"Seiring dengan hari Biodiversity Nasional, kami akan bergabung dengan seluruh Himpro IPB untuk mendeklarasikan IPB sebagai kampus konservasi,"ujar Ketua Himakova Yaser.
Kegiatan Green Entrepreneurship 2010 ini juga dihadiri oleh pembicara dari WWF, Odzeng serta pengusaha yang merangkap sebagai seniman bambu, Dazep Arifin. (man)